Tuesday 31 March 2020

Letak astronomis Indonesia yang berada di  wilayah tropis membuat Indonesia beriklim tropis. Iklim tropis memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
a.       Memiliki curah hujan yang tinggi.
b.      Memiliki hutan hujan tropis yang luas dan  memiliki nilai ekonomis yang tinggi.
c.       Menerima penyinaran matahari sepanjang  tahun.
d.      B a n y a k  t e r j a d I  p e n g u a p a n  s e h i n g g a  kelembaban udara cukup tinggi.
e.       Suhu udara yang tinggi sepanjang tahun,  sekitar 27 0 C.
f.       Tidak ada perbedaan yang jauh atau berarti  antara suhu pada musim penghujan dan suhu pada musim kemarau.


Secara umum, keadaan iklim di Indonesia  dipengaruhi oleh tiga jenis iklim, yaitu sebagai berikut. :
a.  Iklim musim, dipengaruhi oleh angin musim  yang berubah-ubah setiap periode waktu tertentu. Biasanya satu periode perubahan  adalah enam bulan.
b. Iklim laut, terjadi karena Indonesia memiliki  wilayah laut yang luas sehingga banyak menimbulkan penguapan dan akhirnya  mengakibatkan terjadinya hujan.
c.   Iklim panas, terjadi karena Indonesia berada di daerah tropis. Suhu yang tinggi mengakibatkan penguapan yang tinggi dan berpotensi untuk terjadinya hujan.

Ketiga jenis iklim tersebut berdampak pada  tingginya curah hujan di Indonesia. Curah hujan di Indonesia bervariasi antarwilayah, tetapi umumnya  sekitar 2.500 mm/tahun. Walaupun angka curah  hujan bervariasi antarwilayah di Indonesia, tetapi  pada umumnya curah hujan tergolong besar.

Musim di Indonesia dipengaruhi oleh angin  muson, sedangkan angin muson dipengaruhi oleh letak astronomis dan letak geografi s. Angin muson adalah udara bergerak yang bergantian arah setiap enam bulan sekali karena perbedaan suhu udara
di belahan bumi yang berbeda.

Garis balik utara (23,5 0 LU) dan garis balik  selatan (23,5 0 LS), seolah-olah merupakan batas peredaran semu matahari. Peredaran  semu matahari tersebut akan berpengaruh pada perbedaan panas yang diterima bumi. Perbedaan  panas yang diterima bumi akan menyebabkan terjadinya perbedaan tekanan udara. Perbedaan  tekanan udara inilah yang menyebabkan terjadinya angin muson.



Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Translate

Search This Blog

Popular Post

Pengunjung

- Copyright © Materi Pelajaran SMP/MTs -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -